Memahami penyebab distorsi harmonis dan temporal akustik di dalam ruangan
Sampai saat ini buat sebagian besar orang suara masih merupakan misteri. Suara adalah sesuatu yang abstrak, sesuatu yang tidak terlihat, sesuatu yang sulit untuk digambarkan dengan kata-kata. Suara adalah domain fisika yang dapat dihitung secara matematis, akan tetapi saat suara tersebut masuk ke dalam telinga dan diolah menjadi sebuah persepsi maka suara tersebut menjadi domain psikologi.
Sejak jaman dulu banyak pelaku arsitektur akustik yang ingin memahami misteri bagaimana perubahan besaran fisika karakteristik sumber suara alat musik (musical acoustic), karakteristik akustik ruangan (architectural acoustics) dan persepsi akan kualitas suara yang terdengar (psychoacoustic). Distorsi spektrum, spasial dan temporal akustik di dalam ruang untuk mendengarkan musik memberikan pengaruh yang sangat besar pada persepsi dan pengalaman dalam mendengarkan suara musik.
Asosiasi Pengusaha Audio Visual Musik Indonesia (APAVMI) mengundang seluruh penggemar dan penggiat musik, audio dan arsitektural akustik untuk bertemu dan berdiskusi di webinar dengan judul:
Judul: MEMAHAMI PENYEBAB DISTORSI HARMONIS DAN TEMPORAL AKUSTIK DALAM RUANGAN
Pembicara: Herwin Gunawan, Prinsipal ALTA Integra
Host: Erik Lim
Moderator: Tjandra Ghozalli
Tanggal dan Waktu: Jumat 26 Nov 2021 pada jam 19:30 Waktu Jakarta
Pendaftaran Zoom di: https://tinyurl.com/HerwinGunawanAPAVMI atau
Meeting ID: 849 6893 4776 Passcode: 955285